Sudah tidak ragu lagi dengan keindahan wisata bahari yang dimiliki oleh Indonesia. Maka tak heran banyak wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia hanya untuk menikmati wisata bahari yang tidak dimiliki oleh negara lain. Salah satu wisata bahari yang masih terdengar asing oleh sebagian wisatawan ialah Pulau Kapoposang.
Pulau Kapoposang merupakan pulau yang terletak di kawasan kepulauan Spermonde, Sulawesi Selatan. Pulau ini berjarak hanya 70 KM dari pusat kota Makassar, Sulawesi Selatan. Pulau Kapoposang memiliki luas wilayah sekitar 50.000 ha, dengan panjang batas 103 km.
Karena bentuk topografi yang sangat bagus, Pulau Kapoposang dipercaya sebagai obyek wisata bawah laut terbaik yang pernah ada. Pulau Kapoposang juga dinobatkan sebagai tempat diving terbaik yang ada di Sulawesi Selatan. Bahkan penyelam profesional mengatakan bahwa pulau kapoposang merupakan surga bagi mereka karena pulau ini memiliki pemandangan laut yang indah nan eksotis dibuktikan dengan adanya aneka ragam terumbu karang yang terdapat di bawah laut kapoposang.
Di Pulau Kapoposang terdapat banyak spot menyelam yang memiliki kekhasan dan keunikan tersendiri. Seperti Shark Point dan Tanjung Point yang sangat disukai oleh para pecinta diving karena banyak ikan-ikan cantik yang terdapat di spot ini. Selain itu juga ada Aquarium Point dimana bentuknya seperti akuarium yang terdapat ikan-ikan atau wrasse yang bersembunyi di sekitar koral-koral lunak.
Selain diving, Pulau Kapoposang juga memiliki habitat penyu asli yang tidak boleh terlewatkan apabila mengunjungi pulau ini. Terdapat beberapa lokasi di wilayah ini yang merupakan tempat penyu sisik bertelur. Namun, para wisatawan hanya diperbolehkan melihat dari dekat tingkah laku penyu ini dan tidak diperbolehkan mengusik kehidupan mereka karena penyu-penyu tersebut dilindungi. Penasaran kan melihat keindahan yang dimiliki pulau ini? Yuk segera rencanakan perjalan kamu bersama Momotrip!
Source Image: Google.com