Jika Momopal berkunjung ke daerah Timur Indonesia, tak heran Momopal dapat menemukan kekayaan alam yang berlimpah. Walaupun kekayaan yang terdapat disini masih terhitung tersembunyi, namun pesona yang terdapat di bagian timur ini sangatlah indah sehingga bisa membuat Momopal terkagum-kagum. Banyak sekali objek wisata yang dapat Momopal kunjungi, mulau dari Raja Ampat, Pulau Komodo, Banda Neira dan sebaginya. Namun diantara tempat wisata bagian Timur tersebut terdapat satu surga destinasi wisata yang masih tersembunyi.
Terletak di Maluku Tenggara, Kepulauan Kei merupakan salah satu surga tersembunyi yang masih sangat terjaga alamnya. Kepulauan Kei sering disebut juga Nuhu Evav atau Kepulauan Evav oleh Warga Setempat. Nama Kei berasal dari sebutan zaman kolonial Hindia Belanda yang bertahan hingga kini. Mayoritas penduduk yang tinggal di kepulauan ini adalah suku Kei yang diikuti oleh Jawa, Bugis, Makassar dan Buton.
Kepulauan Kei terdiri dari dua pulau utama yakni Kei Kecil dan kei Besar. Jika Momopal hobi mendaki maka Pulau Kei Besar cocok untuk dijelajahi karena disini daerahnya didominasi oleh perbukitan hijau sementar bagi Momopal yang menyukai pantai maka datanglah ke Pulau Kei Kecil karena disini didominasi oleh pasir yang halus dan putih terutama daerah dekat pantai.
Terdapat beberapa Pantai yang dapat Momopal kunjungi ketika ke Pulau Kei Kecil antara lain Pantai Ngurbloat atau Pantai Pasir Panjang yang memiliki betangan pasir putih nan halus mencapai 3km, Pantai Ohoidertawun dan Pantai Ngurtafur. Ketika Momopal berada di Pantai Ngurtafur, Momopal akan dibuat serasa terdampar di pantai ini dengan dikelilingi lautan luas. Tidak hanya itu, Pantai Ngurtafur merupakan lokasi yang cocok bagi Momopal yang ingin snorkeling ataupun berenang.
Salah satu Pulau yang wajib Momopal kunjungi ketika Ke Pulau Kei Kecil adalah Pulau Bair. Berjarak sekitar 1 km dari Pelabuhan Dullah, Momopal akan disuguhkan pemandangan laguna yang jernih beralaskan pasir dan terumbu karang yang sehat. Pemandangan yang ditawarkan di Pulau Bair sangatlah mempesona karena kondisi alam yang terdapat disini masih sangat terjaga. Bahkan Momopal bisa melihat terumbu karang serta ikan-ikan hias dari atas kapal. Sungguh pemandangan yang sangat indah.
Source Image: Google.com