Kota tua merupakan salah satu daerah di jakarta yang memiliki banyak museum tua yang menjadi saksi sejarah bagi kemerdekaan Republik Indonesia.
Wisata Kota Tua di malam hari menggabungkan antara wisata kultural. Selain menikmati suasana Jakarta Tempo Dulu atau Batavia di malam hari, bisa menyaksikan bangunan tua bergaya Belanda yang sengaja dilestarikan.
Menjelajahi beberapa tempat bersejarah atau museum di sana di malam hari, bisa merasakan sensasi yang berbeda dengan tema bertajuk Jakarta Night Museum, pasti akan lebih seru apalagi kita hanya akan berbekal senter.
Museum Wayang, Museum Fatahillah, Museum Bahari, Museum Keramik / Seni Rupa, Jembatan Intan dan Pelabuhan Sunda Kelapa, tempat wisata malam hari yang wajib kamu kunjungi di Kota Tua. Melihat langsung sejumlah koleksi museum di malam hari, bisa jadi menyenangkan dan menyeramkan.
Bagaimana jika kamu ingin mencari makan malam? Jangan khawatir kamu bisa menikmati kuliner yang dijajakan oleh banyak pedagang dan restoran disana.