Mendengar nama Sumatera Barat, Momopal tentu langsung terbayang jernihnya air laut dan putihnya pasir yang menghiasi hampir semua pantai yang ada di provinsi tersebut. Namun, selain itu, Sumatera Barat juga memiliki kekayaan sejarah dan budaya yang bisa dilihat dari museum-museum yang ada di sana, seperti Museum Adityawarman dan Museum Bung Hatta.
Museum Adityawarman adalah sebuah museum yang terletak di kota Padang, bahkan sudah menjadi ikon kota tersebut. Mulai dibangun pada tahun 1974, kemudian diresmikan pada tahun 1977, museum ini memiliki arsitektur seperti rumah gadang: berbentuk rumah panggung dengan atap menyerupai tanduk kerbau. Arsitektur tersebut sesuai dengan ciri khas rumah adat masyarakat Minangkabau. Di dalam museum ini, Momopal bisa mengenal berbagai peninggalan budaya masyarakat Minangkabau sejak zaman prasejarah hingga modern.
Koleksi-koleksi dalam museum ini dikelompokkan ke dalam sepuluh jenis koleksi. Akan tetapi, salah satu koleksi yang wajib Momopal kunjungi adalah koleksi sistem adat masyarakat Minangkabau yang matrilineal, di mana perempuan memiliki peranan penting dalam keluarga dan masyarakatnya. Koleksi ini menunjukkan aktivitas perempuan, mulai dari memasak untuk keluarga dan kampungnya hingga tradisi lisan berpantun untuk menanamkan nilai kehidupan bagi anaknya.
Berpindah ke Bukittinggi, Momopal bisa mengunjungi Museum Bung Hatta. Museum ini dulunya merupakan rumah kelahiran Bung Hatta dan tempat beliau menghabiskan masa kecilnya. Rumah itu kemudian dibangun kembali dan diresmikan pada tahun 1995, juga dibuka untuk umum agar masyarakat bisa mengenal sosok sang proklamator. Museum ini juga menyimpan koleksi yang sebagian besar masih asli dari peninggalan Bung Hatta.
Koleksi yang masih asli itu juga ditata seperti suasana awalnya, seperti tempat tidur, meja, dan koleksi foto, juga ada beberapa tanaman yang sekarang sudah jarang ditemukan, contohnya bungo kuniang dan kaladi aie. Dengan mengunjungi museum ini, Momopal tidak hanya mengenal Bung Hatta, tapi juga mengenal kehidupan dan situasi masyarakat di masa itu.
Momopal bisa mengenal sejarah dan budaya masyarakat Minangkabau dengan mengunjungi Museum Adityawarman dan Museum Bung Hatta. Setelah itu, Momopal bisa menikmati keindahan alam Sumatera Barat, seperti pemandangan Ngarai Sianok di Bukittinggi. Yuk, rencanakan liburan Momopal bersama Momotrip!
source image : google.com